Fitur EduEye pada Edubox

Biasanya selama ini hanya dari pihak sekolah (alias guru), kini orang tua juga dapat memonitor aktifitas belajar si anak selama berada di sekolah. Dengan demikian, ada dua pihak yang memantau kegiatan belajar siswa tersebut. Dengan demikian, aplikasi mobile ini memfasilitasi orang tua jaman now untuk dapat lebih terlibat sebagai orang tua siswa. Tidak hanya perkembangan pendidikan yang dipantau, namun juga keberadaan fisik dari anak sekolah yang bersangkutan. Aplikasi digital ini adalah aplikasi EduEye.

Namun demikian, putra-putri kita di sekolah tidak perlu merasa takut, khawatir karena diawasi sedemikian rupa. Kita sebagai orang tua di rumah, dan para guru di sekolah cukup memberi tahu dan menyampaikan pengertian yang tepat agar tidak terjadi kesalahpahaman. Mengingat, pembangunan dan pengembangan kepercayaan (trust) harus terus dijaga dan dilakukan oleh para orang tua.

Aplikasi EduEye

Edueye adalah Aplikasi untuk orangtua siswa agar bisa mengetahui kehadiran siswa per-hari nya, lalu orangtua bisa mengetahui nilai ujian siswa tersebut , aplikasi ini juga menyediakan fitur untuk pengumuman , agar orang tua siswa bisa mengetahui pengumuman dari sekolah.

Tau gak sih.. dengan aplikasi edueye ini orang tua siswa bisa mengetahui kehadiran putra-putri setiap hari nya secara real time saat masuk sekolah dan saat pulang sekolah, ditambah lagi orang tua bisa langsung mengetahui setiap nilai putra-putrinya setelah selesai ujian 👍 Karena aplikasi ini tersambung dengan aplikasi Edubox. Sebagaimana kita telah ketahui bersama, Aplikasi Edubox telah membantu pemerintah kota Bandung dalam menghemat ujian hingga mencapai Rp11Milyar.

Aplikasi ini memungkinkan orangtua untuk memonitoring putra-putrinya disekolah serta membantu sekolah melakukan evaluasi untuk disampaikan ke orang tua.

BACA JUGA:  Karakteristik Jaringan Komputer Sekolah

Fitur Absensi

Dengan fitur absensi ini, kini orang tua dapat melihat waktu kedatangan dan waktu pulang putra-putrinya secara real time, kapanpun dan dimanapun.

Fitur Nilai

Orang tua dapat melihat nilai hasil ujian putra-putrinya dengan cepat dimanapun dan kapanpun sesaat setelah putra-putri tersebut menyelesaikan ujian .

Fitur Pengumuman

Memudahkan sekolah untuk menyampaikan pengumuman atau hasil evaluasi siswa kepada orang tua sehingga orang tua dapat mengetahui informasi tersebut dengan cepat, lebih jelas dan lengkap.

Para orang tua siswa, silakan langsung saja ke Google Play atau App Store yaa untuk mengunduh aplikasi EduEye tersebut.

Terima kasih… 😀 😀 😀

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *